Cimarga, 15 Februari 2025 – Kader Desa Cemplang, Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang, menggelar acara Family Gathering yang penuh kehangatan dan kebersamaan. Acara ini berlangsung di Taman Ceria, Cimarga, Lebak-Banten, dengan dihadiri oleh Kepala Desa Cemplang, Bapak Agustani, Ketua TP PKK Desa Cemplang, Ibu Ucu Munawaroh, perwakilan BPD Desa Cemplang, serta seluruh kader se-Desa Cemplang.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar kader serta membangun semangat kebersamaan dalam menjalankan berbagai program desa.
Kebersamaan yang Hangat dan Menyenangkan, Acara dimulai dengan perjalanan menuju lokasi dengan suasana penuh semangat. Setibanya di Taman Ceria, peserta disambut dengan suasana alam yang asri dan udara yang sejuk.
Kepala Desa Cemplang, Bapak Agustani, mengapresiasi kepada seluruh kader yang telah berkontribusi dalam pembangunan desa. Ia juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi para kader.
Sementara itu, Ketua TP PKK Desa Cemplang, Ibu Ucu Munawaroh, mengungkapkan bahwa kegiatan Family Gathering ini bukan sekadar rekreasi, tetapi juga momen untuk mempererat hubungan kekeluargaan antar kader agar semakin solid dalam bekerja sama.
Salah satu momen yang paling ditunggu adalah sesi tukar kado. Para peserta dengan antusias membawa hadiah yang telah disiapkan sebelumnya, kemudian melakukan pertukaran dengan cara yang seru dan menyenangkan. Kegiatan ini semakin menambah keakraban di antara para peserta.
Selain itu, berbagai permainan dan aktivitas rekreasi juga turut memeriahkan acara, menciptakan suasana yang penuh gelak tawa dan kebahagiaan.